Ibu Ini Menangis Terharu Karena Mobilnya Yang Dicuri Berhasil Didapat Oleh Resmob

Moment Fatimah Menangis Terharu di Depan Resmob Karena Mobilnya Yang Dicuri Berhasil Didapat (13/1/2020)
Visioner Berita Kabupaten Bima-Kisah yang satu ini dinilai cukup menarik. Dan bahkan tercatat sebagai sejarah pertama di Kabupaten Bima. Senin (13/1/2020) sekitar pukul 7.30 Wita, seorang ibu bernama Fatmah asal Desa Tente Kecamatan Woha Kabupaten Bima-praktis saja menangis di hadapan Reserse Brimob Sat Brimob Den C Bima di bendungan Ncera Desa Diha Kecamatan Belo.

Ibu ini menangis karena terharu atas ketika melihat mobil pick up milik dengan Nopol EA 8158 YZ yang berhasil didapat oleh Tim Resmob dibawah kendali Kanit Resmob Bripka Ardi Baron Bayuseno. “Iya, ibu ini menangis ketika mobil miliknya berhasil kami dapatkan. Kendaraan tersebut ditinggalkan oleh terduga pelaku saat dalam pengejaran kami. Usai meninggalkan kendaraan tersebut, terduga pelaku langsung melarikjan diri ke hutan. Hingga saat ini terduga pelaku sedang dalam pengejaran. Doakan saja agar terduga pelaku segera dibekuk,” ungkap Danki Brimob Den C Bima melalui Kanit Resmob, Bripka Ardi Baron Bayuseno kepada Visioner, Senin (13/1/2020).

Kanit Resmob ini juga menjelaskan, pihaknya melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku setelah pihak korban meminta bantuan. Korban meminta bantuan kepada pihaknya, yakni pada Senin (13/1/2020). Selanjutnya, Tim Resmob langsung bergerak melakukan pencarian. “Senin (13/1/2020), kami mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa telah terjadi pencurian satu unit mobil pick up di pasar Tente Kecamatan Woha. Setelah menerima informasi itu, kami langsung menyelidikinya. Pada pukul 4.30 kami mendapat informasi dari masyarakat yang menyebutkan bahwa mobil tersebut sedang melintas di jalan lintas Tente-Langgudu,” tandasnya.

Tim Resmob Bersama Mobil Korban
Pada pukul 5.00 Wita, pihaknya kemudian melakukan koordinasi dengan Kasi Intel Sat Brimob NTB, Iptu GB Eka Pra Setya. Daat itu pula, pihaknya diperintahkan oleh Kasi Intel Sat Brimob NTB untuk melakukan pengejaran dan penangkapan terhadap terduga pelaku serta mengamankan barang bukti (BB). “Selanjutnya kami melakukan pembagian tugas sembari mengawasi dan memantau akses keluar di Pelabuhan Sape dermaga Rompo Kecamatan Monta. Dan pada pukul 7.30 Wita, tim berhasil menemukan sebuah mobil yang terparkir di Dam Ncera dengan ciri-ciri yang sama sebagaimana dilaporkan korban. Berikutnya, Tim mendekati mobil tersebut. Dan saat itu ada salah seorang yang duduk di ujung bendungan tiba-tiba melarikan diri ke arah hutan (perbukitan),” terangnya.

Melihat kondisi tersebut, Tim akhirnya melakukan pengejaran sembari memberikan tembakan peringatan. Kendati demikian, terduga itu masih terus berlari ke perbukitan. “Setelah berhasil berhasilkan kendaraan tersebut, Tim langsung membawanya ke Mako Brimob Bataliyon C Pelopor Bima. Singkatnya, Alhamdulillah mobil milik korban yang dicurti itu kini sudah didapatkan. Dan kendaraan tersebut telah kami serahkan kepada pihak Polsek Woha-Polres Bima Kabupaten tadi siang, tepatnya ba’da Sholat Dzuhur,” tuturnya.

Ardi kemudian menjelaskan, Kapolres Bima Kabupaten dan Kapolsek Woha juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi terhadap pihaknya karena berhasil mendapatkan kendaraan korban dimaksud. “Selain menangis terharu, Fatimah Ibu Fatimah yang saat itu didampingi oleh suaminya juga menyampaikan terimakasih kepada kami. Alhamdulillah kendaraan korban sudah berhasil didapatkan, selanjutnya kami terus melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku,” pungkas Ardi. (TIM VISIONER

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.