Jelang Peringati HUT RI ke-75, Pemkab Bima : Upacara Tetap Dilakukan Dengan Menerapkan Protokol Kesehatan

Kantor Pemerintah Kabupaten Bima.
Visioner Berita Kabupaten Bima-Pemerintah Kabupaten Bima tetap menggelar upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-75, namun dengan menerapkan protokol kesehatan agar aman dari serangan virus corona atau Covid-19.

“Perayaan hari ulang tahun ke-75 Republik Indonesia ini tetap harus hikmat, mensyukuri nikmat kemerdekaan. Namun, kita Iakukan secara sederhana dengan kemeriahan yang tetap, antusiasme masyarakat yang tetap tinggi, kreativitas dan inovasi juga tetap, hanya saja sesuai dengan protokol kesehatan yang aman dari Covid-19,” demikian yang dikatakan Kabag Prikompim M.Chandra Kusuma, Senin (3/8/2020).

Kata Chandra, peserta upacara akan kita batasi dan semua OPD tidak kita undang, namun hanya beberapa OPD saja. Sedangkan untuk Kecamatan dan OPD yang tidak berkompleks di Kantor Bupati akan mengikuti upacara tersendiri. Tetapi tetap mengukuti protokol kesehatan.

Ia pun mengharapkan partisipasi masyarakat untuk memasang logo dan tema HUT RI di pinggir jalan, tempat-tempat umum, sarana prasarana transportasi, dan berbagai saluran media.

“Kemeriahan tersebut akan semakin disemarakkan pada bulan Agustus atau bulan kemerdekaan dengan pemasangan bendera merah putih di berbagai tempat,” jelasnya.

Chandra menegaskan, bahwa upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia akan tetap digelar. Namun, untuk mematuhi protokol kesehatan, peringatan tersebut akan dihadiri secara terbatas.

“Kami perlu sampaikan bahwa upacara tentu saja tetap dilaksanakan secara khidmat, tetapi dengan peserta yang terbatas. Semua komponen yang terlibat dalam upacara hadir di situ, termasuk misalnya paskibraka akan hadir, tetapi dalam jumlah yang terbatas,” tandasnya. (FAHRIZ)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.