Donor Darah Aksi Mulia Polres Bima Kota dan TNI Sambut HUT Polri ke-74

Kapolres Bima Kota, AKBP Haryo Tejo, S.IK Didampingi Istri Tercinta Saat Mendonorkan Darahnya (20/6/2020)
Visioner Berita-Kekurangan darah bagi pasien di RSUD Bima, sesungguhnya bukan sekedar wacana. Namun, fakta itu sudah berlangsung sejak lama dan bahkan masih dirasakan sampai sekarang ini. Oleh karenanya, kekurangan tersebut mendesak banyakl pihak untukj menyumbang darahnya untuk pasien di RSUD Bima.

“Kekurangan darah untuk pasien di RSUD Bima terjadi sejak lama dan masih berlangsung sampai saat ini. Atas kekurangan darah tersebut, tak sedikit pasien yang membeli darah di luar RSUD Bima dengan biaya tinggi. Minimal 600 kantong darah yang dibutuhkan di RSUD Bima untuk satu bulan. Sekali lagi, darah memang sangat dibutuhkan di RSUD Bima,” terang Dirut RSUD Bima melalui Bagian Humas setempat yakni Dokter H. Sucipto.

Terkait kekurangan darah yang sampai saat ini masih dirasakan oleh phak RSUD Bima, tampaknya pihak TNI (Kodim 1608/Bima dan Kompi 742/SWY) dan Polri (Polres Bima Kota) tak tinggal diam. Betapa tidak, ratusan personil  TNI dan Polri ikut dalam kegiatan donor darah. Kegiatan tersebut berlangsung di lantai dua Markas Komando (Mako) Polres Bima Kota.

Aksi mulia tersebut, melibatkan UTD RSUD Bima yang mendelegasikan Dokter H. Sucipto. Liputan langsung sejumlah awak media pada moment tersebut melaporkan, personil TNI yang ikut menyumbang darah tersebut berasal dari Kodim 1608/Bima dan Kompi 742/SWY. Kapolres Bima Kota, AKBP Haryo Tejo S.IK beserta istrinya  ikut mendonorkan darahnya.

Personil TNI Pada Kegiatan Donor Darah di Polres Bima Kota (20/6/2020)
Bukan saja Kapolres Bima Kota dan istrinya yang terlibat dalam akasi kemanusiaan yang dinilai mulia ini. Para pejabat tinggi di jajaran Polres Bima Kota mulai dari Kasat hingga Bhabinkamtibmas dalam wilayah hukum Polres Bima Kota pun terlibat dalam kegiatan dalam upaya menjawab kekurangan darah di RSUD Bima ini.

Bukan itu saja, beberapa personil mahasiswa dari STIH Bima dan STISIP Mbojo Bima juga ikut menyumbangkan darahnya melalui kegiatan mulia ini. Masih dalam liputan langsung Visioner, kegiatan donor darah menyambut HUT Polri ke-74 tahun 2020 ini dimulai sejak Sabtu pagi hingga siang hari.

Kapolres Bima Kota, AKBP Haryo Tejo S.IK yang dimintai komentarnya menjelaskan, kegiatan ini selain menyambut HUT Polri juga bertujuan menjawab kekurangan darah untuk kebutuhan pasien di RSUD Bima. Aksi mulia tersebut, diakuinya bukan kali ini saja dilakukan oleh pihaknya. Namu sudah berkangsung berkali-kali. Hal ini sangat penting dilakukan mengingat banyaknya pasien di RSUD Bima yang membutuhkan darah,” terangnya.

Kapolres Bima Kota juga menegaskan, setetes darah yang disumbangkan kepada pasien di RSUD Bima maupun di RS lainya tentu saja memiliki makna sangat penting. Oleh karenanya, berbagai pihak dimintanya untuk ikut menyumbang darahnya guna memenuhi kebutusan pasien di RSUD Bima maupun RS lainya.

“Setetas darah yang kita berikan untuk mereka, tentu saja memiliki nilai yang sangat tinggi, apalagi yang kita berikan itu sebanyak satu kantong. Mari menyumbang darah, sebab itu sangat erat kaitanya dengan nilai-nilai kemansiaan. Sebab, kita harus hidup bergandengan tangan dan saling membantu. Maka salasatu yang kita lakukan dalam kaitan itu adalah menyumbang darah untuk mereka,” harapnya.

Sejumlah Personil Mahasiswa Pada Kegiatan Donor Darah di Mako Polres Bima Kota (20/6/2020)
Keterlibatan TNI dalam kegiatan donor darah tersebut, diakuinya sebagai cerminan kekentalan hubungan TNI dan Polri yang semakin kental. Sementara kerjasama  yang baik antara TNI dan Polri, diakuinya bukan saja pada kegiatan donor darah. Namun juga pada aspek lain terutama soal keamanan wilayah dan bhakti sosial (Baksos). “Ucapan terimakasih, apresiasi, rasa bangga dan penghargaan yang setinggi-tingginya saya sampaikan kepada pihak TNI yang terlibat dalam akasi donor darah ini. Dan terimakasih kepada pihak lain yang juga ikut serta di dalamnya,” ucapnya.

Masih soal kekurangan darah yang dirasakan oleh pihak RSUD Bima, berbagai elemen masyarakat termasuk Wartawan dimintanya untuk menyumbang darahnya secara gratis tanpa diminta sekalipun. Sebab, kekurangan darah bagi pasien di RSUD Bima merupakan tantangan yang mutlak untuk dijawab oleh semua pihak. “Insya Allah, darah yang kita berikan kepada mereka yang membutuhkan itu akan menjadi ladang amal di hari kelak,” pungkasnya.

Singkatnya, pada kegiatan mulia tersebut tercatat banyak darah yang berhasil dikumpulkan dan kemudian diserahkan ke UTD RSUD Bima. Pihak RSUD Bima manergetkan sekitar artusan kantong darang yang diperoleh pada kegiatan yang dilaksanakan di lantai dua Mako Polres Bima Kota tersebut. “Kami targetkan sekitar ratusan kantong darah pada kegiatan mulia ini,” ujar Dokter H. Sucipto. (TIM VISIONER)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.