STIE Bima Luncurkan Program Wira Usaha Desa

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Visioner Berita Kota Bima-Setelah diumumkan sebagai satu-satunya perguruan tinggi di NTB yang lolos program Wira Usaha Desa (Wiradesa), Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bima menunjukkan kegiatan tersebut, di Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota Kota Bima, tidak tanggung-tanggung Wiradesa Satria Bima diluncurkan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi kreatif Dr. H. Sandiaga Salahuddin UNO.

Selamat atas terselenggaranya program Wiradesa tahun 2021 oleh STIE Bima, berharap STIE Bima menjadi penggerak kolaborasi menuju Indonesia maju serta menjadi sekolah tinggi yang memiliki jiwa pengabdian yang tinggi dan selalu mencetak generasi unggul penerus bangsa.

Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia menyampaikan Selamat atas terselenggaranya program Wiradesa tahun 2021 oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi, (STIE) Bima NTB dengan mengangkat tema "Edukasi pemberdayaan usaha generasi milenial pesisir dan istri nelayan berbasis aneka olahan ikan tuna untuk mewujudkan uang dan keunggulan dan berkelas".

"Saya berharap (STIE) Bima NTB akan menjadi penggerak kolaborasi menuju Indonesia maju serta menjadi sekolah tinggi yang memiliki jiwa pengabdian yang tinggi dan selalu mencetak generasi unggul penerus bangsa," terangnya.

"Terimakasih juga atas sambutan yang hangat saat saya berkunjung di Bima dari para direksi dan juga dosen dari STIE Bima NTB semangat," tambahnya.

Asisten I Setda Kota Bima.

Sementara itu, Asisten I Kota Bima, Drs. H. Abdul Gawis, Mewakili Walikota Bima, membuka secara resmi kegiatan pemberdayaan usaha generasi milenial pesisir dan istri nelayan berbasis aneka olahan ikan tuna untuk mewujudkan UMKM unggulan dan berkelas ini.

H. Gawis, menyebutkan pentingnya sinergi antara Pemerintah masyarakat dan perguruan tinggi untuk mendorong kemajuan usaha kecil dan menengah di Kota Bima.

Dia berharap produk dari Kota Bima bisa dipasarkan ke daerah lain dengan meningkatkan kualitas kemasan maupun higienitas garis menyebutkan kegiatan tersebut harus diatasi oleh Pemerintah Kota Bima untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang harus dilaksanakan oleh pemerintah dalam rangka meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat Bima.

Ketua STIE Bima.

Ketua STIE Bima, Firdaus ST. M.M, berharap dengan diluncurkannya program Wiradesa 2021 ini, akan meningkatkan UMKM di Kota Bima. Tujuan utamanya adalah meningkatkan UMKM yang masih minim dalam pemasaran pengelolaan keuangan dan sebagainya mengembangkan ekonomi yang ada di desa.

"Semoga kehadiran Wiradesa ini, bisa memasarkan ke daerah lain dengan meningkatkan kualitas kemasan maupun higienitas," katanya.

Firdaus, menyebutkan kegiatan tersebut harus diatensi oleh Pemerintah Kota Bima untuk kesejahteraan dalam rangka meningkatkan taraf hidup masyarakat di Bima.

Pemilik Rumah Usaha.

Salah satu pemilik rumah usaha, Anita berharap STIE Bima melalui program Bina Desa terus dilakukan pembinaan dari sisi pemasaran dan pengembangan usaha dengan kegiatan pemasaran untuk memberikan ilmu tentang pengembangan usaha dan pengembangan produk dan selanjutnya.

"Terimakasih, banyak mengharapkan dukungan agar ekonomi masyarakat bisa lebih maju lagi di masa yang akan datang Wiradesa adalah program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan riset dan teknologi dari seluruh perguruan tinggi se-indonesia menjadi sasaran program Wiradesa tahun 2021, hanya terdapat satu perguruan tinggi yang diterima salah satunya adalah STIE Bima kelompok STIE Bima mengangkat judul pemberdayaan usaha generasi milenial pesisir dan istri nelayan berbasis aneka olahan ikan tuna untuk mewujudkan UMKM unggulan dan berkelas," tuturnya.

Lurah Kolo.

Sementara Lurah Kolo, Rustam, S.Pd, berharap dukungan dari Pemerintah Kota Bima, melalui program Wiradesa harus dilakukan pembinaan dari sisi pemasaran dan pengembangan usaha UMKM tersebut.

Lanjut Rustam, agar ekonomi masyarakat di Kota Bima bisa lebih maju lagi di masa yang akan datang maju lagi kedepannya.

Wiradesa dalam program Kementerian Pendidikan Kebudayaan riset dan teknologi dari seluruh perguruan tinggi se-Indonesia menjadi sasaran program Wiradesa tahun 20021 hanya terdapat satu perguruan tinggi yang diterima salah satunya adalah STIE Bima.

Peluncuran Program Wira Usaha Desa.

Kelompok III KKN STIE Bima dengan mengangkat judul pemberdayaan usaha generasi milenial pesisir dan istri nelayan berbasis aneka olahan ikan tuna untuk mewujudkan UMKM unggulan dan berkelas di Kelurahan Kota Bima.

Ikut hadir pada kegiatan ini, Rabu (8/9/2021) Asisten I Kota Bima, Drs. H. Abdul Gawis, Kadis Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Bima, Ir. H. Zulkifli, M.M, Kadis Kelautan dan Perikanan Ir. Sarafuddin, M.M. Ketua STIE Bima, Firdaus, ST.M.M, Lurah Kolo, Mahasiswa STIE Bima, dan OPD lainnya. (FAHRIZ)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.