Tabligh Akbar Bersama Ustadz Solmed di Masjid Agung Kabupaten Bima, PT. MHU Hadiahkan Umrah Gratis untuk Jamaah

Ustadz Solmed Foto Bersama Jamaah Yang Mendapatkan Umrah Gratis Dari PT. MHU

Visioner Berita Kabupaten Bima-Untuk memperkenalkan jasa layanan wisata relegi yang murah, nyaman dan mudah bagi umat muslim di Kabupaten Bima NTB, Biro Travel PT Manasik Haji Umrah atau MHU sukses mengadakan acara tabligh akbar syiar baitullah di Masjid Agung Kabupaten Bima, Sabtu (2/9/2023).

Pada tabligh akbar syiar baitullah tersebut, MHU menghadirkan da'i kondang Ustadz Solmed sebagai penceramah. 

Pantauan media ini, ratusan jamaah dari wilayah Kabupaten Bima memadati masjid setempat, guna menyaksikan secara langsung ceramah agama Ustadz Solmed.

Selain itu, turut hadir Wakil Bupati Bima Drs. H. Dahlan M.Noer, M. Pd, Sekda Kabupaten Bima, Kadis Lingkup Pemkab Bima, SKPD se-Kabupaten Bima, Anggota DPRD Kabupaten Bima, Direktur PT. MHU KH. Aba Maher dan para jamaah haji & umrah melalui PT. MHU baik yang sudah berangkat haji maupun calon haji & umrah dari berbagai wilayah di Kabupaten Bima.

Wakil Bupati Bima Drs. H. Dahlan M. Noer, M. Pd dalam sambutannya mengatakan, Ustadz Solmed ini sudah dua kali datang ke Bima, yaitu pada saat banjir dan hari ini di Masjid Agung milik Pemerintah Kabupaten Bima.

"Kami sangat senang dan berterima kasih kepada MHU atas usaha MHU mendatangkan Ustadz Solmed da'i kondang di Bima, NTB," katanya.

Ia juga mengapresiasi langkah MHU dalam memudahkan kaum muslim di Bima berangkat umrah. 

"Kegiatan ini tentunya sangat membantu masyarakat Bima memberikan solusi untuk berangkat ke tanah suci lewat program ini," jelasnya.

Sementara Direktur PT. MHU (Manasik Haji dan Umrah), KH. Aba Maher dalam arahannya mengajak para jamaah mengucapkan sebagaimana layaknya ucapan jamaah haji dan umrah saat berada di baitullah yang tengah melakukan thawaf mengelilingi Ka'bah dengan ucapan "Labaikala Humma Labaik, Labaikala Sarikalakala Baik, Innal Hamda wanikmata, laka walmulk, La sarikalak".

Selain itu, Aba Maher menjelaskan tentang  beberapa kemudahan dan solusi yang diberikan oleh MHU kepada masyarakat Bima agar cepat berangkat ke Baitullah. Yaitu, pertama mengenai biaya uang muka umrah yang cukup murah yaitu hanya Rp495 ribu. Biaya ini sudah termasuk perlengkapan umrah dan bisa booking seat. 

PT. MHU juga merupakan travel yang paling Murah bila dibandingkan dengan travel yang lainnya, sebab dirinya sudah mengelilingi Indonesia guna mengecek langsung harga travel, pelayanan terhadap jamaah baik sebelum berangkat, setelah sampai ke tempat tujuan, hingga pulang kembali ke rumah.

"Dan yang paling Istimewa lagi semuanya di fasilitasi mulai dari berangkat, pelayanan seperti makan 3 kali di atas kapal, di hotel dan lainnya. Kemudian setiap pemberangkatannya didampingi oleh pembimbingnya," terangnya.

Dirinya mengajak kepada jamaah tabligh akbar agar memilih travel ini, sebab ada banyak doorprize baik melalui kupon gratis Uljmrah bahkan hadiah lainnya. 

Terpisah, Manager Marketing, PT. MHU, Khairul Sani, ST, M. Eng mengatakan, apa yang dilakukan pada hari ini merupakan sebuah hajatan akbar, yaitu membetangkatkan seribu jamaah setiap  tahunnya. 

Kemudian MHU ini juga adalah satu-satunya Milik kita semua yang ada di Kabupaten Bima karena pemiliknya merupakan warga asli dari Bima NTB.

Selain itu, kami telah menyiapkan surprise kepada seluruh Roboh, Bilal, Guru Ngaji, Para Kepala Sekolah Agama dan lainnya berupa kupon undian umroh gratis. Jadi bagi yang beruntung akan langsung diberangkatkan menuju Baitullah. (Fahriz)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.