Tingkatkan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat, Ponpes Manarul Qur'an Adakan Sosialisasi Sekaligus Pelatihan Budidaya Ikan Air Tawar

Pelatihan Budidaya Ikan Air Tawar.

Visioner Berita Kota Bima-Selasa (21/12/2021), Pondok Pesantren Manarul Qur'an Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota Kota Bima mengadakan kegiatan pelatihan budidaya ikan air tawar jenis lele sekaligus sosialisasi pelatihan pembuatan pakan yang diselenggarakan oleh Forum Keserasian Sosial Bina Damai. 

Catatan penting, kegiatan tersebut merupakan program antar Kementrian atau Lembaga Kemensos bersama sinergisitas BNPT. Pantauan media ini, pelatihan sekaligus sosialisasi itu turut dihadiri Kabid Budidaya Dinas Perikanan dan Kelautan Kota Bima, Gufran S. Pi, Penyuluhan Dinas Perikanan dan Kelautan Kecamatan Asakota, Putriani, S Pi,Kasi Dinas Perikanan dan Kelautan Kota Bima, Ramli S. Sos, Staf Dinas Perikanan dan Kelautan Kota Bima, Adiansyari S. Pi, Staf Dinas Sosial Kota Bima, Sri Wahyuni, Lurah Kolo, Rustam SE, Babinsa Kelurahan Kolo dan 40 orang peserta dari para Santri Ponpes Manarul Qur'an. Adapun penanggungjawab kegiatan tersebut yakni Ketua Forum Keserasian Sosial Bina Damai Ustadz H. Adnin yang merupakan pimpinan Ponpes Manarul Qur'an Kolo Kota Bima.

Perwakilan Dinas Sosial Kota Bima, Ibu Sri Wahyuni dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan pelatihan pertama yang ada dalam kegiatan forum keserasian sosial Bina Damai pada tahun ini, sebagai upaya untuk meminimalisir timbulnya konflik di kehidupan masyarakat maupun pencegahan paham radikal dan terorisme.

"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat dan peningkatan ekonomi bagi anggota forum keserasian sosial bina damai," ungkapnya.

Sementara itu, perwakilan dari Dinas Perikanan dan Kelautan Kota Bima, Gufran, S. Pi menyampaikan, Dinas Perikanan dan Kelautan Kota Bima sangat bersyukur dan mendukung penuh adanya program Kementerian Sosial RI dan sinergisitas BNPT.

"Kegitan ini sangat positif bagi masyarakat serta para Santri khusus, agar setelah menempuh pendidikan di Ponpes bisa memanfaatkan potensinya untuk meningkatkan ekonomi sehingga tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal yang negatif seperti radikalisme dan terorisme," cetusnya.

Dijelaskannya, tehnik budidaya yang baik dan benar adalah dengan metode bioflog dengan menggunakan kolam bundaran ataupun terpal.

"Jika menggunakan beton, maka akan membutuhkan semen dan pasir kemudian dapat memanfaatkan mata air yang bersih, sehingga kebutuhan oksigen terpenuhi," jelasnya.

"Air yang mengalir akan mendukung kesehatan ikan yang dibudidayakan serta tetap melakukan pembersihan terhadap kolam. Perlunya dilakukan pendalaman ilmu terkait dengan budidaya ikan air tawar sehingga pengelolaan baik ikan maupun pakan dapat maksimal dan mendapatkan hasil yang memuaskan," imbuhnya.

Secara terpisah, Ketua Forum Keserasian Sosial Bina Damai, Ustadz H. Adnin menyampaikan ucapan terimakasih yang tak terhingga kepada sinergisitas Kementrian dan Lembaga khususnya Kementerian Sosial RI dan Sinergisitas BNPT sehingga kegiatan ini bisa diterapkan di Ponpes Manarul Qur'an.

"Tanggungjawab yaitu menjalankan program pemberdayaan sinergisitas dan memperkuat kembali peran serta Ponpes dalam menjaga NKRI dengan melatih para Santi beserta masyarakat untuk mengelola bantuan ini sebaik-baiknya," singkatnya. (FAHRIZ)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.