Kunjungan ke SLB, Wagub Dinda: Ketulusan Guru, Cahaya Untuk Anak Istimewa

Kunjungan Hj. Indah Dhamayanti Putri, M.IP., dengan Ketua TP PKK Provinsi NTB, Sinta Iqbal, disambut hangat anak-anak SLB 1 Sumbawa 



Visioner Berita Provinsi NTB-Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Hj. Indah Dhamayanti Putri, M.IP., berkunjung ke Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) 1 Sumbawa, dalam kesempatan itu dirinya memberikan apresiasi yang mendalam kepada para guru disekolah atas dedikasi dan kesabaran dalam mendidik anak-anak berkebutuhan khusus, Kabupaten Sumbawa pada, Jum'at (31/10/2025).

Dalam kesempatan itu, Hj. Indah Dhamayanti Putri, M.IP.,  menyebutkan bahwa keikhlasan dan ketulusan para pendidik menjadi cahaya yang menuntun anak-anak istimewa menuju masa depan yang lebih baik.

"Saya menyampaikan terima kasih kepada bapak dan ibu guru yang dengan sepenuh hati mendampingi anak-anak istimewa ini. Menuntut ilmu dan meraih cita-cita, senyum tulus ibu guru adalah cahaya yang membuat mereka bersemangat untuk terus belajar," ungkap Ummi Dinda, mantan Bupati Bima dua periode.

Pemerintah Provinsi NTB, sambung Ummi Dinda, akan terus berupaya memastikan para guru yang mengabdikan diri di Sekolah Luar Biasa mendapatkan penghargaan dan penghasilan yang layak.

"Kesejahteraan guru sangat penting dalam meningkatkan mutu pendidikan bagi peserta didik berkebutuhan khusus," tegasnya.

Politisi Partai Golkar itu, sangat berharap SLBN 1 Sumbawa menjadi role model bagi pengelolaan pendidikan inklusif di seluruh wilayah NTB.

Kunjungan Wagub NTB dan Ketua Tim Penggerak PKK NTB tersebut ditutup dengan pesan inspiratif bagi seluruh guru dan siswa di SLBN 1 Sumbawa.

"Teruslah tersenyum, karena senyum guru adalah cahaya yang menuntun semangat anak-anak untuk belajar meraih masa depan," pungkasnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Visionerbima.com, kunjungan kerja Wakil Gubernur NTB di Pulau Sumbawa yang turut dihadiri Ketua TP PKK Provinsi NTB, Sinta Iqbal, Wakil Bupati Sumbawa, Mohamad Ansori, serta sejumlah pejabat dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait adalah bagian dari agenda Kepemerintahan Provinsi NTB.

Sementara itu, Ketua TP PKK NTB, Sinta Iqbal, turut membuka suara, dirinya mengapresiasi kepada para pendidik yang berinovasi dalam mengembangkan metode pembelajaran bagi anak-anak berkebutuhan khusus.

"Saya ingin memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para guru yang tidak berhenti berinovasi. Upaya ini akan menjadikan anak-anak kita tumbuh menjadi pribadi yang mandiri, berdaya dan percaya diri," imbuhnya.(rr)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.