Pelajar Asal Desa Ngali Dipanah, Lima Pelaku Penganiayaan Dibawah Umur Diamankan Polisi

Foto Lima Terduga Pelaku.

Visioner Berita Kabupaten Bima-Senin (20/9/2021) sekitar pukul 22.30 Wita, tim Puma dan anggota Polsek Belo Polres Bima berhasil mengamankan para pelaku tindak pidana penganiayaan. Lima terduga pelaku dibawah umur inisial A (16), M (16), MR (15), AP (16) dan F (16) merupakan pelajar asal Desa Renda Kecamatan Belo Kabupaten Bima melakukan penganiayaan terhadap korban Albar Jaya (17) pelajar Desa Ngali. TKPnya di jalan raya Desa Renda tepatnya di dekat lapangan Desa Renda pada hari Jum'at tanggal 17 September 2021 sekitar pukul 23.00 Wita.

Kapolres Bima melalui Kasat Reskrim, Iptu Masdidin, SH membenarkan hal tersebut. "Lima terduga pelaku dibawah umur diamanakan berdasarkan Nomor Laporan : ST/821/VI/OPS.1.2./2021 tanggal 3

Juni 2021 tentang pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran kasus 3C (Curat, Curas, Curanmor)," terang Masdidin, Selasa (21/9/2021).

Adapun kronologis kejadian, lanjut Masdidin, awalnya anak pelapor yang menjadi korban bernama Albar Jaya (17) pulang dari Desa Tente menuju Desa Ngali, namun ditengah jalan pas di Desa Renda ada orang yang melempar batu dari atas gunung dan mengenai SPM milik anaknya sehingga anak korban sempat mencela orang yang dimaksud. 

"Tak lama, ada 2 (dua) orang berboncengan dengan menggunakan SPM motor vario tecno 125 warna putih hitam. Sampai pertengahan kampung Desa Renda korban tak sadar dan tetap jalan menggunakan SPM miliknya. dan di sekitar lapangan Desa Renda, korban di beritahu oleh temannya Agus Setiawan (16) pelajar Desa Ngali bahwa di punggungnya tertancap anak panah. Kemudian korban merabanya dan langsung menuju puskesmas Desa Ngali untuk mendapat perawatan lebih lanjut," cetusnya.

Foto Korban.

Pasca insiden itu, tim langsung melakukan serangkaian penyelidikan. Alhasil tim mendapatkan alat bukti permulaan yang cukup sehingga tim lidik melakukan upaya penangkapan terhadap para pelaku penganiayaan.

"Dari hasil tersebut tim Puma dan anggota Polsek Belo Polres Bima di bawah kendali Katim Puma mendapatkan informasi terkait keberadaan para pelaku. Tim Puma dan anggota Polsek Belo Polres Bima langsung meluncur ke salah satu rumah tiap-tiap pelaku dan melakukan penangkapan," ungkapnya.

Pada saat dilakukan penangkapan para pelaku tidak melakukan perlawanan. "Para pelaku tersebut langsung digiring ke Mako Polres Bima guna proses hukum lebih lanjut," pungkas Masdidin. (FAHRIZ)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.