Mobil Tronton Pemuat 26 Ton Jagung Terjun ke Jurang Hingga Kedalaman 50 Meter

Inilah Mobil Tronton Pemuat 26 Ton Jagng YangTerguling ke Jurang Hingga Kedalaman 50 Meter itu (26/12/2021)

Visioner Berita Kota Bima-Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) tunggal terjadi di Jalan Lintas Sape-Bima, tepatnya di Dusun Tenggo Desa Raba Kecamatan Wawo-Kabupaten Bima, Minggu (26/12/2021) sekitar pukul 00.30 dini hari waktu setempat. Sebuah mobil tronton pemuat jagung seberat 26 ton terjung ke jurang hingga kedalaman 60 meter.

Berdasarkan informasi nyang dihimpun oleh sejumlah Awak Media melaporkan, mobil tronton tersebut terguling ke jurang hingga kedalaman 50 meter lantaran mesinya tiba-tiba mati dan rem blong (tidak berfungsi).

Beruntung tak adanya korban jiwa pada peristiwa memprihatinkan ini. Sementara sipur mobil tronnton ini pun berhasil menyelamatkan diri. Kapollres Bima Kota, AKBP Henry Novika Chandra, S.IK, MH melalui KasubagHumas setempat, Iptu Jufrin membenarkan hal tersebut.

“Polisi mengetahui adanya kejadian tersebut setelah menerima laporan dari masyarakat. Usai menerima laporan tersebut, Sat Lantas Bagian Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) langsung ke Tempat Kejadian perkara (TKP),” ungkap Jufrin.

Selain itu, aparat Polsek Wawo juga turu ke TKP guna mengkroscek kebenaran dari peristiwa terguling mobil tronton pemuat jagung tersebut. Tiba di TKP, pihak Polsek Wawo langsung mengiterogasi supir mobil trononton bersebut yakni Bambang Hermanto.

“Saat diinterogasi, Bambang Hermanto mengaku bahwa kecelakaan tersebut terjadi karena mesin mobil tiba-tiba mati dan remnya blom sehingga terguling ke jurang dengan kedalaman mencapai 50 meter,” tandas Jufrin.

Akibat dari kejadian tersebut katanya, Bambang Hermanto mengaku mengalami kerugian mencapau Rp150 juga. Hingga berita ini ditulis, mobil tronton tersebut masih berada di lokasi.

“Sampai saat ini mobil tersebut masih berada di TKP sembari menunggu mobil derek untuk mengevakuasinya,” pungkas Jufrin. (GILANG/FAHRIZ/RUDY/AL) 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.